Impian dan Harapan

Impian adalah setumpuk harapan yang memberikan motivasi kepada seseorang untuk mencapai tujuan yang ingin dicapai setiap orang untuk mendapatkan kepuasan diri. Impian bisa berupa materi atau non materi, untuk kepentingan pribadi atau orang banyak, muluk atau sederhana, mudah di dapatkan atau sebaliknya.

Ketika kecil saya sering sekali mengimpikan ingin menjadi seorang yang kaya raya, dengan mainan yang banyak, mobil mewah, kolam renang di halaman belakang, lapangan golf, taman bermain, dsb. Namun impian semacam itu pudar dengan bertambah dewasanya umur saya. Semakin dewasa umur saya maka semakin dewasa juga impian dan harapan-harapan yang ingin saya capai.

Hidup wajar berkecukupan; tentram; damai; dan bahagia, membawa kebahagiaan untuk orang-orang disekitar, melihat Indonesia negara tercinta makmur, dsb, merupakan impian besar (muluk) saya untuk jangka waktu yang relatif masih lama. Kebanyakan orang pada umumnya biasanya memiliki impian besar yang serupa. Dan untuk mencapai impian besar tersebut diperlukan impian-impian mulai dari yang terkecil (sederhana), mulai dari kehidupan nyata kita saat ini. Impian kecil itu seperti lulus kuliah dengan nilai yang tinggi, memiliki pasangan hidup yang baik, mendapat pekerjaan yang nyaman, dsb.

Bagi saya impian merupakan setumpuk harapan yang diciptakan oleh pikiran kita yang ingin kita capai dengan bekerja keras agar menjadi kenyataan. Dan untuk pencapaian tersebut diperlukan persiapan, kemudia tindakan, dan pada akhirnya - keinginan mulai dari yang terkecil hingga keinginan besar - dapat terwujud atau bahkan saya bisa menjadi orang besar dimata bangsa dan negara.

2 komentar:

  1. MANUSIA
    Tak ada satu perbuatan pun yang tak memiliki imbalan (konsekwensi) Itu hukum dunia, tak ada yang tak ingat masa lalu, tak ada yg tak punya masa depan, tak ada yang hanya dapat menggenggam masa kini. Tak ada yang tak punya hak, tak ada yang tak memiliki kewajiban apapun, hanya ada kebutuhan dan keinginan itulah cara meraih Kehidupan, itulah Cita cita.dan itulah Manusia

    gkbbjn.blogspot.com SALAM

    BalasHapus
  2. keinginan adalah sumber kesengsaraan. namun keinginan juga bisa menghadirkan kebahagiaan. manusia boleh punya keinginan, cita-cita, harapan, rencana, target, dan tujuan namun manusia harus ingat untuk mencapai semua itu perlu sebuah atau beberapa buah usaha yang matang. dan tidaklah cukup manusia mengklaim keberhasilan sebagai hasil dari usahanya, betapapun manusia berusaha tetaplah tuhan yang menentukanya. kita harus rela menerima hasil yang ada. tuhan tahu yang terbaik, dan yang harus terjadi pada kita. terbaik menurut tuhan tentu baik untuk kita, namun terbaik menurut kita bisa jadi itu adalah sebuah petaka.

    BalasHapus